
5. Lee Kyu Hyung bergabung di Uncle Samsik sebagai Kang Sung Min, seorang kandidat untuk menjadi pemimpin berikutnya. Usai memanfaatkan Paman Samsik untuk mencapai tujuannya, dia meninggalkan Paman Samsik. Ini adalah drakor anyar Lee Kyu Hyung usai Big Bet dan May It Please the Court tahun 2022.

6. Aktris cantik Jin Ki Joo akan berperan sebagai kekasih Kim San yang bernama Joo Yeo Jin. Ini merupakan drama baru Jin Ki Joo setelah My Perfect Stranger pada tahun 2023 lalu. Chemistry-nya dengan Byun Yo Han patut banget dikepoin di drama ini!

7. Tak ketinggalan ada Tiffany SNSD yang akan berperan sebagai Rachel Jung di drama ini. Uncle Samsik adalah drama Korea baru Tiffany Young setelah penampilannya yang mengesankan di drama hits Reborn Rich bareng Song Joong Ki pada tahun 2022 lalu.

8. Seo Hyun Woo akan menjadi prajurit elite Jeong Han Min yang berlatih bersama Kim San sebagai penerima beasiswa Albright lainnya. Uncle Samsik juga menggaet aktor terkenal lainnya seperti Oh Seung Hoon sebagai Ahn Ki Chul, Joo Jin Mo menjadi Ahn Yo Sub, dan Yoo Jae Myung sebagai Jang Doo Sik.

Itu dia beberapa potret adu peran pemain drama Uncle Samsik, drama Korea baru bertabur bintang yang menggaet Song Kang Ho, Byun Yo Han, Lee Kyu Hyung, Jin Ki Joo, Seo Hyun Woo, dan masih banyak lagi. Jangan lupa nonton drama menarik ini mulai 15 Mei 2024 mendatang di Disney+. Jangan sampai ketinggalan ya!
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar