Suara.com - Interaksi Santyka Fauziah dengan ibunda Sule, Engkom Komara, dalam acara pengajian Rizky Febian pada Rabu (8/5/2024) kemarin sukses mencuri perhatian publik.
Selaras dengan nenek Mahalini, nenek Rizky Febian tersebut juga tak kuasa menahan tangis melepas cucunya yang akan segera menikah.
Dari unggahan yang beredar, Engkom Komara yang duduk di kursi roda tampak menangis kejer saat berpelukan dengan Rizky Febian.
Rizky Febian berusaha menenangkan neneknya. Kendati begitu, dia harus bersalaman dengan anggota keluarga yang lain sesuai komando panitia.
"Emak nangis terharu lihat cucu kesayangannya sebentar lagi menikah," bunyi keterangan yang disertakan.
BACA JUGA: Keluarga Sule Dapat Julukan Agen Log In, Putri Delina Dikasih Tantangan
Meski bersebelahan, Santyka Fauziah tampaknya tidak menangkap momen ibunda Sule yang sedang menangis.
Di lain pihak, Putri Delina bergerak cepat menenangkan neneknya seraya memberikan sejumlah tisu untuk menyeka air mata.
Cuplikan unggahan video interaksi Santyka Fauziah dan ibu Sule ini viral di media sosial TikTok dengan atensi sebanyak 1 juta jumlah tayangan.
BACA JUGA: Terharu, Ibu Sule Menangis Bahagia