Terlahir Jadi Anak Konglomerat, Gaji Putri Tanjung Per Bulan Setara Bayaran Kiky Saputri Sekali MC

Rabu, 08 Mei 2024 | 19:02 WIB
Terlahir Jadi Anak Konglomerat, Gaji Putri Tanjung Per Bulan Setara Bayaran Kiky Saputri Sekali MC
Putri Tanjung. (Instagram/@putri_tanjung)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Putri Tanjung sebagai anak pertama konglomerat Chairul Tanjung diketahui ikut bekerja di perusahaan milik sang ayah, PT CT Corp.

Di perusahaan milik ayahnya tersebut, Putri Tanjung diketahui menjabat sebagai seorang sales director.

Namun, status Putri Tanjung sebagai anak sulung Chairul Tanjung ini tak menjadikannya mendapat gaji dalam jumlah besar di perusahaan tersebut.

Putri Tanjung mengungkapkan gaji per bulannya sebagai sales director di perusahaan milik ayahnya tersebut ketika menjadi bintang tamu podcast YouTube Kaesang Pangarep dan Kiky Saputri.

BACA JUGA: Kiky Saputri Sentil Selangkangan Hitam: Dosa Kalau Dipamerkan!

"Berapa gaji per bulannya?" tanya Kiky Saputri. "Kalau berani ngomong berarti sedikit, kalau enggak berani ngomong berarti banyak banget," sahut Kaesang Pangarep.

Putri Tanjung lantas mengatakan bahwa gaji per bulannya di perusahaan milik ayahnya itu justru dua kali lebih kecil dari gaji sales director pada umumnya di perusahaan lain.

"Pokoknya kalau aku sama bapak itu dibayar dibawah sales director, teman-teman search aja lah ya. Sales director tuh berapa, nah aku itu di bawahnya dua kali lah," ujar Putri Tanjung.

BACA JUGA: Kiky Saputri Minta Suami Tak Beli Baju Harga Jutaan: Nilai Seseorang Bukan dari Pakaian!

Kiky Saputri langsung mencari tahu rata-rata gaji seorang sales director yang ternyata mencapai Rp300 juta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI