![Chand Kelvin dan Dea Sahirah [Instagram/@thepotomoto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/05/06/94787-chand-kelvin-dan-dea-sahirah-instagramatthepotomoto.jpg)
Chand Kelvin lantas ditanya sudah berapa lama menjalin hubungan dengan Dea Sahirah. Bintang film Warisan Olga itu awalnya menjawab diplomatis, sampai akhirnya terungkap status pacaran yang berlangsung bertahun-tahun.
"Ini sebenarnya sudah lama, tapi aku nggak pernah publikasikan aja. Aku sama dia hampir 6 tahun," kata Chand Kelvin sambil tersenyum.
Momen pertemuan Chand Kelvin dan Dea Sahirah bermula dari dikenalkannya mereka oleh Adly Fairuz dan sang istri.
"Sahabat aku, Adly Fairuz punya istri. Nah istrinya itu, teman TK-nya Dea," kata Chand Kelvin.
Setelah berkenalan, Chand Kelvin dan Dea Sahirah akhirnya ngobrol. Satu sama lain merasa nyaman hingga kemudian menjalin hubungan sampai pada di tahap ini.