
"Emang bener nih si Bella itu kerja di Garuda min?" tanya akun @jeonat***.
"Hai Kak, yang bersangkutan tidak pernah terdaftar sebagai karyawan maupun awak kabin Garuda Indonesia. Terima kasih," balas akun @garuda.indonesia pada Minggu (5/5/2024).
Sayangnya masih ada warganet yang tidak percaya dengan klarifikasi Garuda Indonesia. Pihak Garuda dianggap membantah dan akan memecat Bella Damaika karena ketahuan.
Sebagai informasi, perselingkuhan pilot dan pramugari Citilink sempat viral dibongkar selebgram Ira Nandha. Pilot Citilink suami Ira Nandha diungkap berselingkuh dengan pramugari satu maskapainya.
Ira Nandha mengaku tak sekali menemukan chat perselingkuhan Elmer Syaherman. Oleh sebab itu, keputusan Ira untuk bercerai semakin bulat.
Elmer Syaherman diungkap sudah enam kali ketahuan selingkuh. Lima kali Elmer ketahuan selingkuh dengan orang yang sama, sementara yang satu berbeda.
Setelah empat tahun berupaya menutup aib suami, Ira Nandha akhirnya tak tahan lagi. Ira tak mau hancur sendirian sehingga membeberkan chat mesra Elmer Syaherman dan Bella Damaika melalui Instagram pribadinya yang punya jutaan followers.
Pihak Citilink Indonesia pun langsung menonaktifkan Elmer Syaherman dan Bella Damaika. Sebagai informasi, 97 persen saham Citilink dimiliki Garuda sehingga kedua maskapai ini sebenarnya saling berkaitan.
Kontributor : Neressa Prahastiwi