Curhat Ingin Operasi Kantung Mata, Ria Ricis Ditantang Minta Izin ke Oki Setiana Dewi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 15:15 WIB
Curhat Ingin Operasi Kantung Mata, Ria Ricis Ditantang Minta Izin ke Oki Setiana Dewi
Oki Setiana Dewi dan Ria Ricis. (Instagram/okisetianadewi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Dih caper bener," tulis seorang netizen. "Bocil egois, caper, harus validasi, haus cuan," kata netizen lain.

Sementara itu, sebagian netizen lainnya menantang Ria Ricis meminta izin operasi kantung mata kepada Oki Setiana Dewi alih-alih ke publik.

"Jangan tanya ke netizen, tapi tanya ke ustazah Oki," sambung netizen lain. "Setuju, tanya dong ke kakak kamu Cis, kan ustazah," tutur netizen yang lainnya. 

Ria Ricis dan Moana (Instagram/@riaricis1795)
Ria Ricis dan Moana (Instagram/@riaricis1795)

Untuk informasi tambahan, Ria Ricis sebelumnya diketahui ingin melakukan operasi lain di bagian payudara karena minder tak diberi nafkah batin oleh Teuku Ryan sejak Januari 2023.

Hal tersebut tertuang dalam putusan PA Jakarta Selatan nomor 547/PDT.G/2024/PA.JS yang sempat bocor di media sosial beberapa waktu lalu.

"Penggugat merasa dirinya buruk, hina, tidak diinginkan dan tertekan secara psikis setelah melahirkan karena tidak mendapatkan kasih sayang dan nafkah batin dari Tergugat selaku suaminya, hingga berpikir ingin mengubah bentuk payudara (operasi implant) agar Tergugat tertarik lagi dengan Penggugat, karena sebelumnya Tergugat pernah mengatakan, 'Badan kamu terlalu kurus, baiknya makan yang banyak'. Termasuk mengomentari dada Penggugat yang dianggap terlalu rata," bunyi keterangan putusan tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI