Pantas Enteng Banget Tawar Vespa Babe Cabita Rp125 Juta, Ini Pekerjaan Haji Putra Rizky

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34 WIB
Pantas Enteng Banget Tawar Vespa Babe Cabita Rp125 Juta, Ini Pekerjaan Haji Putra Rizky
Haji Putra Rizky - Babe Cabita (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anggota keluarga Haji Isam kembali menjadi sorotan. Kali ini, bukan mengenai kedua anaknya yang diduga memiliki kekayaan di atas Rp1 triliun.

Sosok yang disorot justru adalah sang menantu yang bernama Haji Putra Rizky. Haji Putra Rizky disorot usai dirinya memberikan tawaran untuk lelang vespa kesayangan mendiang Babe Cabita.

Lelang vespa Babe Cabita ini dibuka oleh sang istri, Fati Indraloka. Hal itu disampaikan melalui sebuah unggahan di Instagram beberapa waktu lalu.

"Bismilahirrohmanirrohim, Saya Zulfati Indraloka ingin melelang Vespa Darling 50s (JDM) milik Almarhum suami saya," dilansir pada Kamis (2/5/2024).

BACA JUGA: Nyesek! Tangis Istri Mendiang Babe Cabita Pecah, Sikap Baik kepada Anak-anaknya Kian Teringat

Lelang vespa Babe Cabita menarik perhatian banyak orang. Meski mulanya dibuka dari harga Rp70 juta, tawaran harga yang masuk justru berada di atas angka Rp100 juta.

Salah satunya datang dari Haji Putra Rizky. Suami dari Liana Jhonlin itu mengajukan angka yang tidak main-main, yakni mencapai Rp125 juta.

Sayangnya, Haji Putra Rizky kalah tawaran dari pemilik akun @dr.michaellawant. Pemilik akun tersebut menawar dengan harga Rp140 juta.

Meski harga yang ditawarkan lebih kecil, menantu Haji Isam ini dikabarkan adalah orang yang kaya raya. Pekerjaan yang dimilikinya pun tak kalah mentereng dari sang mertua.

Lantas, apa pekerjaan Haji Putra Rizky?

Haji Putra Rizky dan Liana Jhonlin. (Instagram/@putrarb_)
Haji Putra Rizky dan Liana Jhonlin. (Instagram/@putrarb_)

BACA JUGA: Lelang Vespa Kesayangan Babe Cabita Sudah Tembus Rp 140 Juta

Ditelusuri dari beragam sumber, Haji Putra Rizky adalah seorang pengusaha. Dia memiliki beberapa perusahaan, salah satunya bergerak di bidang pertambangan.

Selain itu, Haji Putra Rizky mengelola trasnportasi pabrik gula di kawasan Sulawesi Tenggara. Perusahaan-perusahaan yang dimaksud berada di bawah naungan Lintas Fortuna Nusantara (LFN).

Pekerjaannya yang mentereng juga tak jauh dari latar belakang keluarganya. Haji Putra Rizky adalah putra dari pengusaha rumah makan terkenal.

Haji Putra Rizky adalah anak dari pemilik rumah makan  Padang Sederhana (SA). Rumah makan Padang ini sudah tersebar luas di beberapa kota.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI