"Kami membiasakan itu ketika ada permasalahan rumah tangga, kami tidak menyelesaikannya di social media gitu," kata Ruben Onsu.
![Ruben Onsu dan Sarwendah bersama ketiga anaknya: Betrand Peto. Thalia Putri Onsu, dan Thania Putri Onsu. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/10/27/35920-ruben-onsu-sarwendah-betrand-peto-thalia-putri-onsu-thania-putri-onsu.jpg)
Permasalahan rumah tangga dianggap sebagai hal yang sensitif. Jadi, keputusan untuk membuat status atau curhat di media sosial bukanlah pilihan.
"Buat kita kan (itu) hal yang paling sensitif. Contohnya misal, nulis-nulis status," tutur Ruben Onsu.
Lebih lanjut, pasangan ini juga mempertimbangkan soal jejak digital. Mereka tak ingin anak-anak mereka melihat bukti permasalahan rumah tangga di media sosial termasuk soal dijadikan bahan oleh media.