Suara.com - Kekalahan Timnas muda sepak bola Indonesia dari Uzbekistan membuat beragam hal mengenai negara tersebut ikut disorot. Tak terkecuali para wanitanya yang terkenal cantik dan anggun.
Seorang perempuan asal Uzbekistan disebut pernah menjadi menantu dari orang nomor satu di Indonesia, Soekarno Hatta. Perempuan yang dimaksud adalah Guseynova Sabina Padmavati.
Lantas, siapa sebenarnya sosok Guseynova Sabina Padmavati ini? Simak selengkapnya di sini.
![Perempuan Uzbekistan, Guseynova Sabina, mantan istri Guruh Soekarnoputra [tangkapanlayar/x]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/04/29/37750-perempuan-uzbekistan-mantan-istri-guruh-soekarnoputra.jpg)
BACA JUGA: Bukber dengan Cucu Soekarno, Aaliyah Massaid Pakai Gaun Jutaan: Simpel Tapi Mewah
Ditelusuri dari berbagai sumber pada Rabu (1/5/2024), sosok bernama Guseynova Sabina ini pernah menjadi menantu dari Presiden Soekarno.
Tepatnya, Guseynova pernah menikah dengan Guruh Soekarnoputra. Pernikahan mereka digelar pada tahun 2002 lalu.
Saat menikah, perempuan asal Uzbekistan tersebut bahkan mengikuti adat yang ada di Indonesia. Guseynova tambil dengan mengenakan kebaya berwarna merah hati.
Tidak banyak informasi yang tertuang soal mantan istri dari Guruh Soekarnoputra ini. Selain dirinya disebut memiliki profesi sebagai penari.
Pernikahan antara Guseynova dan Guruh Soekarnoputra tidak bertahan lama. Pasangan ini memilih berpisah kemudian dan melanjutkna hidup masing-masing.
Baca Juga: Pratama Arhan Tergeletak di Lapangan, tapi Wasit Cuek, Azizah Salsha Panik sampai Lambaikan Tangan
![Guruh Soekarnoputra di rumahnya kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Kamis (3/8/2023) [Suara.com/Rena Pangesti]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/08/03/28528-guruh-soekarnoputra.jpg)
BACA JUGA: Diduga Rayakan Ultah Pernikahan Puan Maharani, Aaliyah Massaid Cuma Pakai Baju Rp290 Ribu