Berbekal Pengalaman Anaknya, Denada Galang Dana Lewat Olahraga untuk Pejuang Kanker

Selasa, 30 April 2024 | 21:45 WIB
Berbekal Pengalaman Anaknya, Denada Galang Dana Lewat Olahraga untuk Pejuang Kanker
Potret Denada Usai Treatment Wajah di Korea. (Instagram/denadaindonesia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Denada Tambunan menggelar acara olahraga sekaligus beramal untuk anak-anak pejuang kanker dari Yayasan Kanker Anak Indonesia (YKAI).

Tidak sendirian, mantan istri Jerry Aurum itu bersama komunitasnya olahraga zumbanya mengajak masyarakat untuk berolahraga sekaligus memberi dukungan berupa donasi untuk anak-anak yang tengah memperjuangkan kesehatannya.

Denada bersama purinya, Aisha Aurum. [Instagram/@denadaindonesia]
Denada bersama purinya, Aisha Aurum. [Instagram/@denadaindonesia]

Nantinya sebagian hasil penjualan tiket tersebut dan dukungan beberapa brand akan diberikan untuk membantu YKAI.

"Kita ada event olahraga, ada zumba, poundfit, strong nation. Tapi inti dari acara ini adalah mau donasi untuk Yayasan Kanker Anak Indonesia. Support anak-anak Indonesia yang saat ini berjuang melawan kanker," kata Denada dalam acara Zumba Music Concert di kawasan Gading Serpong Tangerang, belum lama ini.

BACA JUGA: Denada Ungkap Perhatian Jerry Aurum Hingga Putrinya Sembuh dari Leukemia

Pengalaman pribadi Denada yang juga memiliki anak pejuang kanker mendorong ibu satu anak itu untuk menggelar acara amal tersebut.

Sebagaimana diketahui, putri Denada, Aisha Aurum sempat melawan kanker darah atau Leukemia selama empat tahun sejak usianya baru 5,5 tahun.

"Mungkin karena aku pernah di journey itu dulu. Meskipun aku melakukan journey itu di Singapura, tapi aku berasa banget support yang dibutuhin luar biasa. Nggak cuma bagi anak, tapi juga bagi orang tua, yayasan hadir untuk itu," tutur Denada.

BACA JUGA: Sembuh dari Leukemia, Ini Alasan Anak Denada Masih Berada di Singapura

Potret Denada Usai Treatment Wajah di Korea. (Instagram/denadaindonesia)
Potret Denada Usai Treatment Wajah di Korea. (Instagram/denadaindonesia)

Lebih lanjut, perempuan 45 tahun lalu itu juga menuturkan bahwa olahraga zumba memiliki potensi besar dalam melakukan sebuah perubahan. Karenanya, Denada ingin mengarahkan hal tersebut untuk sebuah kegiatan yang bermanfaat.

"Olahraga zumba adalah olahraga yang digemari sekali di Indonesia, kita kepengin mempergunakan kekuatan komunitas sama-sama berbuat sesuatu yang baik." terang Denada.

"Semoga ini kegiatan yang bisa saling support satu sama lain. Support yang hadir juga dari brand, dari beli tiket, ada satu spot kita akan olahraga tapi diharhargai dengan uang. Nah, uang itu akan disumbangkan ke YKAI," imbuhnya.

Sain Denada, beberapa public figure juga hadir mendukung acara ini, seperti Dewi Gita, Feby Marcelia, Jirayut, Marcelino Lefrandt, dan lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI