Azizah Salsha Blak-blakan Bicara Hubungannya dengan Pratama Arhan, Cara Berpikirnya Dipuji Dewasa

Ismail | Rosiana Chozanah
Azizah Salsha Blak-blakan Bicara Hubungannya dengan Pratama Arhan, Cara Berpikirnya Dipuji Dewasa
Azizah Salsha dan Pratama Arhan. (Instagram)

Azizah Salsha mendapat pujian usai mengungkapkan pemikirannya soal kunci hubungan harmonis.

"Sebenarnya kuncinya komunikasi sih menurut aku. Jadi kayak semua hal harus dikomunikasiin, mau lagi butuh space jyuga harus ngomong. Jadi jangan tiba-tiba ngilang," sambungnya.

Ketika ia dan Pratama Arhan sedang marah pun, Azizah Salsha memilih untuk menyendiri di ruangan yang berbeda dengan sang suami.

Jika emosinya sudah membaik, Azizah Salsha baru akan mengobrol dengan Pratama Arhan.

"Dia di ruang tamu, aku di kamar. Atau dia di kamar, aku di ruang tamu. Itu udah cukup untuk kita sendiri-sendiri untuk mikir, itu udah cukup," tandasnya.

Baca Juga: Muncul di Acara Ulang Tahun Aaliyah Massaid, Azizah Salsha Jadi Perbincangan

Pernyataan Azizah Salsha itu pun menuai pujian dari warganet.

"Dewasa banget sebenarnya Zize ini, apa lagi dia anak pertama perempuan," ujar @ky***.

Potret Azizah Salsha Dukung Pratama Arhan (Instagram/@azizahsalsha_)
Potret Azizah Salsha Dukung Pratama Arhan (Instagram/@azizahsalsha_)

"Ini sisi Zize yang nggak dilihat para haters, menurutku Arhan pasti ada alasan sendiri kenapa dia milih ini cewek," imbuh @airy***.

"Dia 20 tahun loh, mateng banget, pantes baba sama uminya yes dia nikah, sumpah komunikasi paling penting loh dalam pernikahan," kata @ynniv***.

Baca Juga: Pratama Arhan Mulai Jadi Cadangan di Bangkok United, Tanda-tanda Jadi Camat Lagi?