Suara.com - Gaya hidup Arumi Bachsin sesekali disorot usai memutuskan vakum dari dunia hiburan. Terutama usai dirinya lebih memilih menjadi seorang istri dari politikus.
Arumi diketahui menikah dengan mantan Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Dardak. Mereka resmi menikah pada tahun 2013 lalu.
Melalui pernikahan tersebut, Arumi dan Emil dikaruniai tiga anak. Ketiga anak pasangan ini bernama Lakeisha, Alkeinan, dan Kale.
BACA JUGA: Ramai Isu Perselingkuhan, Arumi Bachsin Larang Emil Dardak Cek Riwayat Aplikasi E-Commerce
Menjadi anak dari seorang Emil Dardak, anak-anak dari Arumi Bachsin tentunya hidup berkecukupan. Pada 2023 berdasarkan data dari LHKPN kekayaan Emil ditaksir mencapai lebih dari Rp10 miliar.
Namun ada gaya hidup yang mengejutkan di balik itu. Hal ini terkuak dalam unggahan yang dibagikan oleh Arumi Bachsin baru-baru ini.
Dilansir pada Senin (29/4/2024), Arumi tengah menghabiskan waktu dengan anak bungsunya, Kale. Arumi menemani Kale yang ingin jajan di dekat rumahnya.
Namun bukanlah makanan mahal yang diinginkan oleh putranya tersebut. Kale justru menunggu penjual jagung rebus lewat di depan rumah mereka.
"Kale dan jangung rebus langganannya. Setiap hari wajib hukumnya beli pokoknya ya le," tulis Arumi menemani unggahan tersebut.
BACA JUGA: Bangga dengan Produk Lokal, Tas Anak Arumi Bachsin Harganya Cuma Ratusan Ribu
Terkuaknya jajanan yang disukai oleh anak dari Arumi Bachsin itu menuai rasa takjub dari publik. Berbagai pujian diberikan dalam unggahan tersebut.
"Heran saya sama keluarga ini kok ngga pernah ngepost makan atau jajan-jajan yang mewah-mewah gitu, ya pasti jajanan tradisional," kata warganet.
"Jajanan sehat, bukan minta burger, steak, dan lain-lain, tapi jagung rebus," tambah warganet lain.
"Kayak anakku suka banget jagung rebus manis kalau ngikut jualan di pasar terus ada nenek yang jualan jagung rebus pasti minta sampai orangnya hafal," komentar warganet yang merasa relate.
"The real merakyat turun ke anak-anaknya, sehat-sehat ya Ibu Arumi sekeluarga," timpal warganet lainnya.