Suara.com - Hubungan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid yang sudah mendapat dukungan dari kedua keluarga nampaknya segera melangkah ke jenjang pernikahan.
Karena, baru-baru ini Thariq Halilintar kedapatan mendatangi pameran pernikahan dan membeli sebuah cincin.

Hal tersebut juga diungkap oleh Liana Pow, pihak Adelle Jewellery yang sempat dihubungi salah satu karyawannya ketika Thariq Halilintar akan datang ke pamerannya untuk memesan cincin.
BACA JUGA: Fuji Kalah Saing, Aaliyah Massaid Kasih Gepokan Uang THR untuk Ameena
Pada pesan WhatsApp yang diunggah Liana Pow tersebut, karyawannya mengatakan Thariq Halilintar sudah berada di tempat pamerannya dan akan memesan dalam jumlah besar.
"Bu, ke weddingku nggak hari ini? soalnya ada artis mau belanja besar bu. Berapa lama bu kira-kira sampai ke Sheraton?" tanya karyawan Liana Pow tersebut.

"Hah serius? siapa? bentar lagi ya," ujar Liana Pow.
BACA JUGA: Besuk ke Rutan, Ekspresi Ibu Chandrika Chika Tuai Sorotan, Dianggap Tak Ada Rasa Malu
"Iya bu ini orangnya udah di sini. Si Thariq bu, Thariq Halilintar dari *** Halilintar," ujar karyawan tersebut yang beberapa bagian chatnya disensor.
Baca Juga: Cuma Karena Lebih Ganteng dari Thariq, Pria Ini Dijodohkan Netizen dengan Fuji: Auranya Memancar
Setibanya di tempat pameran, Liana POw lantas mengunggah mengunggah video ketika Thariq Halilintar sedang memilih cincin berlian.