Cupi Cupita juga mengunggah sejumlah foto kebersamaan mereka di Instagram-nya dengan caption, "Abdul (emoji kue ulang tahun)."
Unggahan Gofar pun dipenuhi dengan ucapan selamat ulang tahun dari rekan sesama artis maupun warganet.
"Selamat ultah bro. makin jaya di darat dan udara!" ucap Ferry Maryadi.
"Happy birthday Pay, panjang selalu," imbuh @ucup***.
"Happy birthday bang Gofar, wish you all the best," imbuh @dessy***.
Di lain sisi, ada warganet yang mempertanyakan hubungan antara Gofar dengan Cupi Cupita. Banyak yang menduga mereka sudah berpacaran sejak liburan bersama di Bali awal tahun ini.
Meski isu hubungan mereka sudah santer dibicarakan warganet, baik Gofar maupun Cupi Cupita belum memberi klarifikasi apapun.