Setelah ditelusuri lebih lanjut, memang benar bahwa Ridwan Kamil adalah lulusan ITB. Hingga kini, ITB dikenal sebagai salah satu perguruan tinggi terbaik di Indonesia.
Menariknya, jurusan yang diambilnya sangat jauh dari profesinya sekarang. Ridwan Kamil tidak mengambil jurusan yang berkaitan dengan dunia politik dan pemerintahan.
Ridwan Kamil diketahui memiliki gelar Sarjana Teknik. Pasalnya, ayah dari Zara ini ternyata belajar soal Arsitektur di sana.
Bahkan bidang itu masih digelutinya untuk jenjang yang lebih tinggi. Ridwan pernah berkuliah di Universitas California, Berkeley .
Berkuliah di sana selama dua tahun, Ridwan Kamil berhasil memperoleh gelar Master of Urban Design. Lulus dari sana, Ridwan bekerja sebagaidosen tidak tetap di Institut Teknologi Bandung selama 14 tahun di program studi Teknik Arsitektur.