Chandrika Chika Menyesal Pakai Narkoba dan Janji Bakal Perbaiki Lingkungan Pergaulan

Rabu, 24 April 2024 | 20:00 WIB
Chandrika Chika Menyesal Pakai Narkoba dan Janji Bakal Perbaiki Lingkungan Pergaulan
Selebgram Chandrika. [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Selebgram Chandrika Chika dipastikan dalam keadaan sehat usai ditahan atas kasus penyalahgunaan narkoba. Cerita datang dari keluarga Chika setelah datang membesuk di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Rabu (24/4/2024).

"Baik-baik saja, Chika sehat," ujar ayah Chandrika Chika, Jusman.

Dalam pertemuan singkat dengan keluarga, Chandrika Chika juga mengutarakan penyesalan karena melanggar kepercayaan keluarga dengan mengonsumsi narkoba.

"Mengakui dia, menyadari. Minta maaf lah untuk semua, menyesal banget," kata Jusman.

BACA JUGA: Beda dari Keterangan Polisi, Chandrika Chika Ngaku Baru Sekali Pakai Narkoba ke Keluarga

Chandrika Chika juga berjanji kelak bakal lebih selektif dalam memilih teman di lingkungan pergaulannya.

"Jadi ada hikmahnya setelah ini, lebih pilih-pilih teman, cari yang benar," ucap Jusman.

Sebelumnya diberitakan, Polres Metro Jakarta Selatan menangkap enam selebgram di kawasan Setiabudi, Jakarta pada Senin (22/4/2024). Mereka diamankan beserta barang bukti satu pod atau vape isi liquid dengan campuran ganja.

BACA JUGA: Chandrika Chika Terjerat Narkoba, Instagram Billy Syahputra Langsung Diserbu Netizen

Dari keenam selebgram yang diamankan, polisi memastikan bahwa salah satu di antara mereka adalah Chandrika Chika. Kata polisi lagi, Chika sudah setahun lebih mengenal narkoba.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI