Suara.com - Sejak hengkang dari Brownies, Ivan Gunawan lebih berfokus pada aktivitas-aktivitas lainnya. Termasuk soal bantuan-bantuan yang dilakukannya.
Saat sela-sela aktivitasnya sebagai desainer, Ivan Gunawan aktif memberikan bantuan bagi mereka yang membutuhkan. Sebelumnya, Ivan mengirim bantuan ke Gaza.
Kini, Ivan Gunawan menceritakan perkembangan soal dirinya yang tengah menyambut masjid yang dibangunnya di Afrika.
Negara yang dipilih oleh Ivan Gunawan ada Uganda. Sebuah negara yang sedikit kurang familiar bagi masyarakat Indonesia.
Menariknya, Uganda ini bukanlah tempat dimana warganya beragama Islam secara mayoritas. Masyarakat Uganda justru kebanyakan menganut Kristen.
BACA JUGA: Takut Digigit Nyamuk, Ivan Gunawan Cari Baju Ala Indiana Jones Sebelum Terbang ke Uganda
Sementara itu, keinginan Ivan Gunawan untuk membangun masjid di sana sudah ada sejak lama. Saat berbincang dengan Eko Patrio, Ivan mengungkapkan alasannya membangun masjid di sana.
Awalnya, desainer 41 tahun itu ingin membangun masjid di Indonesia. Keinginan itu muncul karena nazar yang dimilikinya.
"Jadi begini, saya kan pernah punya nazar 'gue ingin punya masjid', tapi dari kemarin prosesnya pas mau bikin masjid di Indonesia itu enggak ketemu titiknya," ujar Ivan Gunawan, dilansir pada Kamis (18/4/2024).
Selain karena tidak menemukan titik temu di Indonesia, Ivan Gunawan mengungkapkan alasannya lainnya. Ivan tampaknya prihatin dengan kondisi Muslim di sana.
Pasalnya, mereka yang Muslim di Uganda kesulitan menemukan tempat untuk salat. Konon, mereka beribadah di bawah pohon. "Di Uganda, mereka salat di bawah ranting-ranting," imbuh Ivan Gunawan.
Tidak hanya itu, Muslim di Uganda juga tidak memiliki alat yang mendukung untuk beribadah di sana. "Enggak ada sajadah, jadi (salat) di atas tanah itu ditaruh daun-daun begitu," tutur Ivan Gunawan.