Geram Dicibir, Nikita Mirzani Ancam Bongkar Borok Rizky Irmansyah Lebih Banyak

Rabu, 17 April 2024 | 19:05 WIB
Geram Dicibir, Nikita Mirzani Ancam Bongkar Borok Rizky Irmansyah Lebih Banyak
Nikita Mirzani [YouTube Melaney Ricardo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Usai curhat alami kekerasan fisik dan mental dari Rizky Irmansyah, Nikita Mirzani nampaknya mulai geram dengan orang-orang yang mencibirnya dan ikut mengomentari hubungan asmaranya.

Padahal, Nikita Mirzani mengungkap perilaku Rizky Irmansyah itu untuk membagikan pengalamannya menjalani hubungan toxic.

Sayangnya, Nikita Mirzani merasa banyak orang salah paham dengan maksud caption pada unggahannya dan menudingnya membuka aib Rizky Irmansyah.

Unggahan Nikita Mirzani (Instagram/@nikitamirzanimawardi_172)
Unggahan Nikita Mirzani (Instagram/@nikitamirzanimawardi_172)

"Saya bikin postingan di Instagram saya tiga hari lalu dengan caption itu untuk membagi pengalaman hidup dan tidak membuka aib siapa pun tapi banyak sekali yang menyalahartikan," ujar Nikita Mirzani dalam Instagram storynya, Rabu (17/4/2024).

Sampai akhirnya, Nikita Mirzani merasa mulai banyak orang berspekulasi tak semestinya dan ikut berkomentar seolah paling mengetahui sosok Rizky Irmansyah.

BACA JUGA: Terima Dampak Negatif dari Permusuhan, Lolly Masih Berusaha Baikan Lagi dengan Nikita Mirzani

Sampai akhirnya, timbul spekulasi aneh dan semua ikut berkomentar. Lebih parahnya lagi, orang yang sok tahu seolah-olah mereka mengelola sosok yang sedang dibicarakan," ujar Nikita Mirzani.

Meski begitu, Nikita Mirzani tak masalah dengan orang-orang yang mencibirnya dan membela Rizky Irmansyah terus-menerus hingga membuat permasalahan ini semakin panjang.

BACA JUGA: Curhat Panjang, Lolly Minta Nikita Mirzani Setop Drama: Aku Capek, Mau Hidup Tenang

"Buat saya itu hak mereka, kalau mereka punya hak untuk berbicara hingga akhirnya membuat masalah ini jadi kemana-mana," ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI