Suara.com - Putri Ridwan Kamil, Camillia Azzahra masih terus menjadi sorotan warganet setelah heboh melepas hijab.
Belum selesai warganet mengkritik keputusannya tersebut, adik mendiang Emmeril Kahn Mumtadz kembali curi perhatian setelah memposting makanan cepat saji yang terafiliasi dengan Israel.

Perempuan yang disapa Zara itu mengunggah makanan tersebut di Instagram pribadinya. Dalam caption foto tersebut, dia menguncapkan terima kasih.
"Trims Kom Dokja," tulisnya.
Baca Juga: Putri Ridwan Kamil Terlihat Senang Dipuji Makin Cantik Usai Pamer Foto Lepas Jilbab
Walhasil warganet banyak yang memberikan beragam komentar negatif karena produk tersebut sudah diketahui terdaftar sebagai produk yang layak diboikot seperti yang diserukan di media sosial.
"Selain hijabnya yang rontok, ternyata ada rasa kemanusiaan dan empati yang ikut rontok juga. Miris." tulis salah satu warganet.
Baca Juga: Tak Puas Umbar Rambut Pirang, Zara Anak Ridwan Kamil Pamer Makanan Pro Zionis: Trims
"Ketuhananmu urusanmu dengan Tuhan. Tapi kemanusiaanmu mempengaruhi manusia yang lain. Kukira ketuhananmu saja yang sedang tertidur. Ternyata kemanusiaanmu pun mati suri karena mengais validasi," komen salah satu warganet yang sudah cetang biru.
Baca Juga: Bantah Karena Lingkungan, Atalia Praratya Sebut Teman Camillia Azzahra di Inggris Banyak yang Muslim

"Ini mah bukan mencari jati diri, tapi kehilangan jati diri," sambung warganet lainnya.