Bocah berusia 10 tahun itu ikut berproses seperti sang ayah. Ia melambaikan tangan dan disambut meriah penggemar Shah Rukh Khan.
Potret Abram Khan menyapa penggemar Shah Rukh Khan memang tidak muncul di Instagram ayahnya. Namun tersebar di sejumlah postingan di Twitter.
Salah satunya hadir di akun penggemar Shah Rukh Khan. Di mana ia mengamati Abram Khan yang selalu hadir dari tahun ke tahun untuk menyapa penggemar ayahnya.

"Bagaimana bisa idul Fitri ku lengkap tanpamu? Melihat mereka sangat berarti bagiku. Aku berharap sepanjang hidup bisa melihat mereka bersama," kata @shah*****.
Si pemilik akun kemudian membuat video di mana Abram Khan menemani ayahnya menyapa penggemar, dimulai dari 2016.
Kala itu, Abram yang masih berusia 3 tahun, digendong Shah Rukh Khan. Termasuk pada tahun-tahun berikutnya, hingga kini si bungsu sudah menginjak usia 10 tahun.