Dikenal Hobi Off Road, Koleksi Mobil Babe Cabita Ditaksir Sentuh Rp600 Juta

Rabu, 10 April 2024 | 11:00 WIB
Dikenal Hobi Off Road, Koleksi Mobil Babe Cabita Ditaksir Sentuh Rp600 Juta
koleksi mobil Babe Cabita (Instagram/@babecabiita)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dalam rangka mengenang Babe Cabita yang meninggal dunia pada hari Selasa (9/4/2024), hobi sang stand up komedian juga tak kalah menarik untuk dibicarakan.

Semasa hidupnya, Babe Cabita diketahui memiliki hobi off road dengan mobil-mobil jenis SUV (Sports Utility Vehicle) miliknya.

Berikut adalah koleksi mobil SUV yang pernah dibagikan Babe Cabita lewat akun Instagram pribadinya, sebagaimana dilansir pada Selasa (9/4/2024).

Suzuki Jimny

koleksi mobil Babe Cabita (Instagram/@babecabiita)
koleksi mobil Babe Cabita (Instagram/@babecabiita)

Mobil SUV pertama yang dibanggakan Babe Cabita semasa hidupnya adalah Suzuki Jimny seri SJ410 keluaran tahun 1987.

Babe Cabita acap kali menggunakan mobil Suzuki Jimny untuk off road bersama rekan-rekannya. Mobil berwarna pink ini dia namai Miyabi.

BACA JUGA: Profil dan Biodata Babe Cabita, Komedian yang Meninggal Dunia Usai Berjuang Melawan Anemia Aplastik

Berdasarkan laman Oto, harga satu unit mobil Suziki Jimny seri SJ410 adalah sekitar Rp342 juta hingga Rp446,5 juta.

Menurut penuturan Babe Cabita, mobil Suzuki Jimny tersebut akan diwariskan kepada anak sulungnya, Bambino Aleki Tanjung.

"Kelak Miyabi akan jatuh ke tanganmu, nak. Pakai aja buat sekolah, yakin lah ini lebih keren daripada mobil sedan mahal lainnya. Tapi, sudah pasti kalah nyaman," ujar Babe Cabita.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI