Selain itu Lolly juga merasa kesal pada ibunya yang kini juga menyerang keluarga Vadel Badjideh. Padahal hanya di tempat itu Lolly diterima dan diterima baik.
![Lolly dan Vadel Badjideh [Instagram/@1a.uraa]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/03/05/38395-lolly-dan-vadel-badjideh-instagramat1auraa.jpg)
"Kasihan dong, karena kan mereka (keluarga Vadel Badjideh) sudah baik sama aku, sudah terima aku," imbuhnya.
Sebagai informasi, Nikita Mirzani dan Lolly diketahui bertengkar hebat lewat media sosial pada awal tahun lalu. Semula anak perempuan itu lebih membela ayah tirinya, Antonio Dedola saat sedang berkisruh dengan sang ibu.
Usai Nikita Mirzani dan Antonio Dedola bercerai, Lolly memilih ikut dengan Antonio. Hal itu membuat Nikita murka dan melepaskan anak perempuannya itu dari daftar kartu keluarga.