Rasa pilu jelas tergambar dari isi curahan hati perempuan 30 tahun itu. Terlebih Natasha Rizky mengungkap hal itu tepat di hadapan Desta.
Desta sendiri mengakui bahwa selama menikah, dia terbiasa untuk selalu memenuhi kebutuhan Natasha Rizky. Lelaki 47 tahun itu tak pernah membiarkan mantan istrinya kesusahan.
Sebagai informasi, Desta dan Natasha Rizky menikah pada 2013. Keduanya dikaruniai tiga orang yang diberi nama Megumi, Miskha, dan Miguel.
Setelah hampir 10 tahun menikah, secara mendadak Desta menggugat cerai Natasha Rizky. Keduanya resmi bercerai pada Juni lalu dan dikatakan alasannya adalah karena perbedaan visi dan misi.
Kendati begitu hubungan Desta dan Natasha Rizky masih baik hingga saat ini. Bahkan keduanya seringkali mengajak anak-anak mereka liburan bersama.