
Kalina Oktarani mengawali kariernya di dunia modeling dan melebarkan sayap sebagai pembawa acara pada kisaran tahun 2003. Setelah menikah dengan Deddy Corbuzier, ia menjadi asisten pesulap dan membuat namanya kian dikenal publik.
Kalina kemudian menjajal peruntungan di dunia bisnis dengan menjadi pengusaha di bidang properti hingga kuliner. Sejak berpisah dari Deddy Corbuzier, Kalina memang makin rajin tersorot.
Ia pernah muncul dalam acara sitkom misalnya OB (episode 178) dan Masalembo (2015). Tahun 2023 kemarin, Kalina bermain dalam film layar lebar berjudul Teman Tidur (2023).
3. Nama Asli Kalina Oktarani Tidak Diketahui Azka
![Kalina Oktarani ditemui usai mengisi acara Pagi Pagi Pasti Happy, kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (15/3/2018) [suara.com/Sumarni]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2018/03/15/23730-kalina-oktarani.jpg)
Selama ini publik menduga jika nama Kalina Oktarani adalah nama aslinya. Namun, dalam episode terbaru Podhub, akhirnya terungkap jika Kalina bukanlah nama asli dari ibu Azka Corbuzier.
Menurut Deddy, nama Kalina itu adalah pemberiannya saat ia dan mantan istrinya masih jadi pesulap. Nama Kalina terinspirasi dari pesulap legendaris asal Rusia bernama Galina. Fakta tersebut memang jarang diketahui, meski Ferry Maryadi yang sudah lama berteman dengannya ternyata mengetahuinya.
Nah, nama asli Kalina adalah Erie Ocktaranny. Azka Corbuzier pun terkejut dengan informasi yang baru saja ia dapatkan perihal sang ibu.
4. Biodata Kalina Oktarani
![Kalina Oktarani [Suara.com/Sumarni]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/09/17/10890-kalina-oktarani-suaracomsumarni.jpg)
Nama asli: Erie Ocktaranny
Nama panggung: Kalina Oktarani