Suara.com - Ekspresi serta gestur Sandra Dewi saat menghadiri pemeriksaan kasus korupsi PT Timah yang menyeret suaminya, Harvey Moeis di Kejaksaan Agung (Kejagung) RI pada Kamis (4/4/2024) kemarin mendapat sorotan tajam dari pakar ekspresi, Kirdi Putra. Menurutnya, sang artis cukup percaya diri saat datang menemui penyidik.
“Sandra Dewi menunjukkan ekspresi yang cukup percaya diri,” ujar Kirdi Putra di kanal YouTube Intens Investigasi, Jumat (5/4/2024).
Bukan cuma percaya diri, Sandra Dewi dinilai Kirdi Putra sangat tenang saat melangkahkan kaki di area gedung Kejagung. Senyuman yang ditampilkan pun sangat lepas, seperti tidak ada rasa bersalah setelah Harvey Moeis terjerat kasus korupsi.
“Pede dan tenang, iya. Terlihat dari senyumnya, gesturnya, cara dia berinteraksi. Itu tenangnya luar biasa,” terang Kirdi Putra.
“Senyuman dia juga sama sekali tidak mengandung berbagai macam unsur selain senyum lepas. Nggak ada ketakutan, sedih dan lain sebagainya,” lanjutnya.
BACA JUGA: Kritik Hafalan Al Quran, Pendidikan Cinta Laura Tak Main-Main Hingga Berhasil Raih Gelar Kehormatan
BACA JUGA: Una Dembler Akhirnya Minta Maaf, Perempuan yang Diludahi: Aku Rasa Nggak Tulus
Kirdi Putra yakin, Sandra Dewi bisa menunjukkan ketenangan seperti itu karena optimis bakal lolos dari hukuman berat andai terbukti ikut menampung uang hasil korupsi.
“Nggak ada ceritanya, pengusaha bisa melakukan tindakan seperti yang dilakukan Harvey dan temen-temennya, tanpa ada campur tangan dari pejabat terkait. Dari PT Timah, dari pejabat dan aparat penegak hukum daerahnya, nggak mungkin itu semua terjadi tanpa bantuan mereka,” papar Kirdi Putra.
“Kalau tidak ikut ditangkap, pihak-pihak ini pasti akan melindungi mereka supaya proses hukumnya tidak terlalu berat,” imbuhnya.