Suara.com - Han So Hee dan Ryu Jun Yeol sempat dikabarkan akan adu akting di film Delusion (judul sementara). Sayangnya, rencana tersebut batal terlaksana.
Hal ini terungkap dalam pernyataan resmi pihak produksi, SHOWBOX sebagaimana melansir dari Soompi pada Kamis (4/4/2024).
“Diskusi mengenai penampilan Ryu Jun Yeol dan Han So Hee di ‘Delusion’ telah dihentikan," katanya.
Dia memastikan keduanya tidak akan terlibat dalam film thriller tersebut.
BACA JUGA: Komentari Keributan Nirina Zubir dengan Pengacara Lawan, Pendapat Maia Estianty Bikin Salfok
![Ryu Jun Yeol dan Han So Hee [Instagram/@koreadispatch]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/03/18/98060-ryu-jun-yeol-dan-han-so-hee-instagramatkoreadispatch.jpg)
"Produksi ‘Delusion’ akan berjalan apa adanya," imbuh sumber dari SHOWBOX.
Di sisi lain, C-JeS Studios selaku agensi Ryu Jun Yeol turut membenarkan. Dia bilang keputusan itu diambil bukan tanpa alasan.
"Ryu Jun Yeol sedang dalam tahap awal meninjau [tawaran untuk membintangi] ‘Delusion’, dan memang benar bahwa perusahaan produksi meminta agar kami menghentikan diskusi," ungkap C-JeS Studios.
BACA JUGA: Vadel Badjideh Cuci Otak Lolly, Nikita Mirzani Makin Yakin Tak Akui Anaknya Lagi
"Karena kami tidak boleh menyebabkan kerusakan apa pun pada proyek tersebut, kami merasa bertanggung jawab atas kejadian ini dan setuju untuk menunda peninjauan tersebut," sambungnya lagi.