Suara.com - Kisah asmara Irish Bella menjadi salah satu topik yang masih sering diperbincangkan oleh warganet. Sebab ibu dua anak ini mendadak dijodohkan oleh Anggi Pratama, suami mendiang Stevie Agnecya.
Tidak ada alasan khusus mengenai perjodohan ini, hanya saja Irish Bella di dijodohkan usai mengunggah konten bersama putranya, Air Rumi.
Dalam video tersebut, Irish Bella tampil cantik mengenakan setelan putih. Ia memadukan busana tersebut dengan hijab cokelat.Sementara itu di sebelahnya Air Rumi tampak anteng mengenakan setelan merah sembari digandeng oleh sang ibu.
Irish Bella seolah meceritakan mengenai persiapan lebaran untuknya. Ini adalah lebaran pertama sang artis usai mengajukan gugatan cerai ke Ammar Zoni.
Tentunya ada berbagai perbedaan yang terjadi, termasuk mengenai urusan keuangan.
BACA JUGA:Awalnya Full Senyum, Raut Wajah Irish Bella Berubah Usai Jalani Sidang Cerai
Irish Bella menjelaskan berbagai kebutuhan menjelang lebaran. Namun ternyata ada satu hal yang penting untuk dipersiapkan. Apa itu?
"Apa aja sih yang harus dipersiapkan menjelang Lebaran?" tanya Irish Bella dalam video.
Ia pun mengungkap bila hal yang penting itu ialah dana. Sebab dana tersebut digunakan tidak hanya untuk persiapan tetapi juga memberi THR kepada orang-orang terdekatnya.
"Wah dana, dan, wah dana, dana, dana," jawab Irish Bella sembari berjalan mendekati kamera dan menggandengan tangan putranya.