Raisa Merasa Disalahkan, Kevin Aprilio Ungkap Fakta Gak Lanjut Ngeband Bareng

Yazir Farouk Suara.Com
Selasa, 02 April 2024 | 07:45 WIB
Raisa Merasa Disalahkan, Kevin Aprilio Ungkap Fakta Gak Lanjut Ngeband Bareng
Kevin Aprilio saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (26/2/2024). [Suara.com/Tiara Rosana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kevin Aprilio membicarakan awal mula membentuk band Vierratale saat berbincang dengan Sophie Navita. Sebelum Widi, Kevin sebenarnya ngeband bareng Raisa.

Band Kevin Aprilio dan Raisa saat masih duduk di bangku SMA bernama Andante. Mereka sempat manggung bareng meski belum rekaman.

"Jadi sebenernya bukan nggak jalan sih. Kita manggung beberapa kali. Kita cukup banggalah main di acara sekolah," cerita Kevin Aprilio dalam konten yang dibagikan YouTube Sophie Navita TV pada Senin (1/4/2024).

Kevin Aprilio sebenarnya juga sudah mengajukan lagu-lagu Andante kepada label rekaman. Namun lagu-lagu mereka ditolak.

"Waktu itu aku mengusulkan lagunya Andante ke beberapa label which is ada lagu 'Seandainya' Vierra itu ada versi Raisa juga," cerita Kevin Aprilio.

BACA JUGA: Mantan Raisa Dihujat, Keenan Pearce Diduga Bawa-bawa Mantan Istri saat Pamer Pacar Baru

BACA JUGA: Raisa Dicurigai Hamil Lagi, Video Penampilan Terbarunya Jadi Omongan Netizen

Lagu Andante ditolak karena dibilang terlalu dewasa untuk Kevin Aprilio dan Raisa kala itu yang masih berusia belasan tahun.

"Menurutku sih bagus ya. Raisa pun semangat banget waktu itu. Tapi kita di tengah jalan ngusulin ke label A, B, C itu ditolak semua," tutur putra Addie MS dan Memes tersebut.

Meski tidak memahaminya di usia tersebut, Kevin Aprilio membenarkan apabila musik mereka terlalu dewasa kala itu. Akhirnya Kevin mengubah genre musiknya sehingga berbeda visi dengan Raisa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI