"Gue suka mikir, kenapa laki-laki pada jahat sama gue. Gue nggak pernah selingkuh, gue selalu jadi penurut. Tapi kenapa ya, apa yang kurang dari diri gue," kata Nikita Mirzani sembari menahan diri agar tidak meneteskan air mata.
Nikita Mirzani akhirnya belajar untuk bersabar menghadapi pasangan. Sementara di mata Denny Sumargo, Nikita saat ini jauh lebih mementingkan anak ketimbang pasangan hidup.
BACA JUGA: Keluarga Juga Sudah Ikhlaskan Lolly, Nikita Mirzani Tak Mau Lagi Bertemu Sang Anak

Lantas bagaimana tanggapan Rizky Irmansyah terhadap keputusan Nikita Mirzani menghapus Lolly dari Kartu Keluarga (KK)? Rizky ternyata menyerahkan seluruh keputusan kepada sang kekasih.
"Pokoknya dia taulah. Gue ceritanya dari A sampai Z. Jadi dia juga sangat menyayangkan itu, kenapa begitu itu anak," tutur Nikita Mirzani.
"Tapi dia juga tau perjuangan gue seperti apa. Jadi dia cuma bilang 'Apa pilihan kamu yang terbaik, ya jalanin aja'," tandasnya.
Denny Sumargo sebagai teman pun hanya bisa mendukung Nikita Mirzani. "Semoga Lolly nonton dan dia tau dan bisa melihat dari sisi lain kalo ibunya sangat sayang sama dia," pungkas Densu.
Kontributor : Neressa Prahastiwi