Suara.com - Selebgram Aghnia Punjabi membawa kabar kurang menyenangkan tentang buah hatinya. Putrinya, Jana dianiaya oleh pengasuhnya.
"Suster biadab! Tidak punya hati!" tulisnya, seperti dikutip dari unggahan Instagram story pada Jumat (29/3/2024).
"Mbania ceritakan kronologi nanti ya, pikiran mbania kacau dan harus ada kontrak kerja yang harus aku selesaikan," lanjutnya.
Bersama unggahan tersebut, Aghnia Punjabi membagikan potret sang anak dengan kondisi wajah babak belur.
Aghnia Punjabi kemudian menjelaskan lebih lanjut apa yang terjadi pada anak perempuannya lewat unggahan feed.
"Sudah dianggap keluarga, dititipin anak dua hari kenapa kau siksa belahan jiwaku ini," ungkapnya.
"Mohon doa teman-teman dan mohon diproses @polresmalang_polisiadem tolong pak Kapolri, tolong saya minta keadilan seadil-adilnya," lanjutnya.
Aghnia Punjabi menegaskan bahwa dirinya tidak memiliki masalah dengan pengasuh yang disebutnya sebagai sus I.
"Saya ambil dari yayasan terkenal di Surabaya bahkan sampai seluruh Indonesia tahu yayasan ini yang tidak akan saya sebutkan," pungkasnya.
Selain mata lebam, juga terdapat bekas luka kemerahan di daun telinga anak Jana.