Suara.com - Ammar Zoni buka suara terkait tudingan tak mampu memberikan nafkah anak sebesar Rp10 juta per bulan kepada Irish Bella hingga membuat sang mantan kasihan dan menurunkan jadi Rp500 ribu.
Melalui kuasa hukum Ammar, Jon Mathias, Ammar Zoni membantah tudingan tak mampu. Menurut Ammar, dia sudah mengirimkan kewajibannya bahkan sebelum adanya putusan pengadilan.
Uang tersebut dikirimkan sang aktor secara tunai melalui adiknya, Aditya Zoni maupun mentransfer langsung ke rekening Irish Bella.
![Ammar Zoni dan Irish Bella. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/02/28/80889-ammar-zoni-dan-irish-bella.jpg)
"Padahal, sebelum keputusan PA Depok yang jatuh pada 1 Februari, sebelum itu, Januari 2024 Ammar sudah memberikan nafkah Rp10 juta tiap bulan, baik melalui adiknya, Aditya secara tunai, kemudian juga di rekening Irish," kata Jon Mathias dalam dari video yang dikirimnya ke awak media, Selasa (26/3/2024).
Bukan omongan belaka, Jon Mathias menyebut punya bukti-bukti bahwa kliennya sudah menjalankan kewajibannya sejak awal tahun ini.
"Kami punya bukti-bukti bahwa nafkah yang Rp10 juta itu telah berjalan sejak Januari 2024 yang diterima Irish berupa tunai melalui adiknya," kata Jon Mathias.
Lebih lanjut, kata Jon Mathias, bintang sinetron "7 Manusia Harimau" itu merasa sakit hati dituding tak mampu menafkahi anaknya.
"Ammar juga sepengetahuan kami sangat sakit hati dikatakan seolah-olah dia tidak mampu bayar nafkah Rp10 juta itu," ucap Jon.

Karena hal itu, Jon Mathias mengimbau mantan kuasa hukum Ammar Zoni, Abdullah Emile Oemar untuk berhati-hati membuat statement.
Dia juga tak segan melaporkan para pihak yang terus-menerus menyudutkan Ammar Zoni soal tak mampu beri nafkah.