Stevie Agnecya Diduga Meninggal Karena Santet, Benarkah Sihir Bisa Sebabkan Kematian?

Minggu, 24 Maret 2024 | 16:10 WIB
Stevie Agnecya Diduga Meninggal Karena Santet, Benarkah Sihir Bisa Sebabkan Kematian?
Stevie Agnecya (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kematian Stevie Agnecya yang diduga karena santet masih menjadi sorotan publik. Dugaan ini muncul karena mantan istri Samuel Rizal tersebut pernah mengunggah foto rontgen yang menunjukkan dirinya terkena santet sebelum meninggal pada 2023 lalu.

Saat itu, Stevie Agnecya sempat mengatakan bahwa perempuan yang mengirimnya santet menginginkannya meninggal dunia. Karena itu, warganet beranggapan bahwa kematian ibu 3 anak ini disebabkan oleh santet tersebut.

Namun, banyak pula publik yang masih bertanya-tanya, apakah santet benar-benar bisa menyebabkan seseorang meninggal dunia, seperti Stevie Agnecya atau tidak?

Menurut Ustaz Reza Zulkifli, santet sama halnya dengan teluh, pelet dan segabainya yang biasanya dilakukan oleh orang-orang pengecut karena tak berani tatap muka.

"Jadi, yang namanya santet, pelet, teluh dan sejenisnya ini merupakan suatu pekerjaan orang-orang pengecut, orang-orang yang nggak berani berhadapan one by one, tatap muka," kata Ustaz Reza Zulkifli dilansir dari Youtube Hunting Seleb, Sabtu (23/3/2024).

Foto Stevie Agnecya di rumah sakit (TikTok/@avril.sambo)
Foto Stevie Agnecya di rumah sakit (TikTok/@avril.sambo)

Orang-orang pengecut itulah yang akhirnya bersekutu dengan setan melalui dukun untuk menyantet orang yang tidak disukai atau bermasalah dengannya.

"Karena orang-orang ini pengecut, dia bersekutu dengan setan melalui agennya setan, ya dukun. Jadi, dia minta ke orang pintar kalau dendam sama seseorang terus minta tolong disantet," jelasnya.

Ustaz Reza mengatakan para dukun yang bersekutu dengan setan ini biasanya mengirimkan santet melalui media, seperti boneka, binatang atau lainnya.

Tak jarang, santet ini juga bertujuan untuk membunuh seseorang atau sekedar membuat cacat fisik.

"Ini kan orang yang punya kemampuan khusus, dukun apapun namanya itu. Biasanya dia butuh media, ada yang pakai boneka, hewan. Tapi, poinnya tetap membunuh. Itu bahaya, minimal bikin orang cacat," kata Ustaz Reza.

Menurut Ustaz Reza, seseorang memang bisa terkena santet tersebut bila memiliki pertahanan diri yang lemah.

"Ya itu (santet) bisa terjadi kalau bentengnya lemah," ujarnya.

Namun, Ustaz Reza beranggapan seseorang yang terkena santet tak bisa seketika meninggal dunia bila memang belum waktunya sesuai yang ditentukan Tuhan.

Sementara itu, seorang ahli spiritual Panglima Langit beranggapan santet bisa menyebabkan orang meninggal dunia perlahan karena hal tersebut biasanya menyerang organ vital seseorang.

"Santet memang bisa membuat orang meninggal dunia, karena dia menyerang di sekitar kepala, jantung. Jadi, kayak membuat penyumbatan di aliran darah, terutama di syaraf atau jantung," ujar Panglima Langit dilansir dari Youtube Was Was, Sabtu (23/3/2024).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI