Temukan Kejanggalan Scene Kim Soo Hyun di Queen of Tears, Warganet Ngakak

Rena Pangesti Suara.Com
Sabtu, 23 Maret 2024 | 09:30 WIB
Temukan Kejanggalan Scene Kim Soo Hyun di Queen of Tears, Warganet Ngakak
Still cuts Drama Queen of Tears (Instagram/netflixkr)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Serial drama  Korea Queen of Tears yang tayang di Netflix, tengah menjadi favorit tidak sedikit orang. Terlebih dengan hadirnya para bintang seperti Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won.

Hari ini, Sabtu (23/3/2024) Queen of Tears akan masuk ke episode 5. Di mana beberapa hari sebelumnya sudah ada cuplikan dari cerita ini.

Poster drama Korea Queen of Tears (soompi)
Poster drama Korea Queen of Tears (soompi)

Menariknya di salah satu scene, warganet menemukan kejanggalan. Ini bermula saat Baek Hyun Woo (Kim Soo Hyun) datang ke kafe untuk bertemu Hong Hae In (Kim Ji Won) dan kakaknya.

Kakak Baek Hyun Woo menyerang Hong Hae In dengan mengatakan, selera adiknya bukan perempuan tersebut.

Baek Hyun Woo yang muncul di depan lantas berteriak. Jika penonton jeli, pengacara ini datang tanpa membawa tas.

Namun saat sudah berhadapan dengan Hong Hae In dan kakaknya, Baek Hyun Woo sudah menjinjing tas hitam.

"Eror sedikit nggak ngaruh," demikian keterangan dari akun @your._delulu yang mengunggah cuplikan video tersebut.

Warganet lain yang ikut menyadarinya juga tertawa terbahak-bahak. Mereka tidak menyangka, kru tv di Korea Selatan pun bisa khilaf juga.

"Aku kira drama ini sudah sempurna," kata warganet sambil tertawa.

Baca Juga: Drama Korea 'The Impossible Heir' Dinilai Gagal, Ini 4 Alasannya

Still cuts drama Queen of Tears (Instagram/tvn_drama)
Still cuts drama Queen of Tears (Instagram/tvn_drama)

"Mungkin editornya kecolongan," timpal yang lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI