Suara.com - Ria Ricis kembali membintangi film bergenre horor. Kali ini, dia berperan sebagai Rini dalam film berjudul Kiblat.
"Ini film horor kedua, karena terakhir main horor itu beberapa tahun lalu saat aku masih gadis," kata Ria Ricis saat ditemui dalam jumpa pers film Kiblat di kawasan MH. Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (21/3/2024).
Adik Oki Setiana Dewi ini mengaku menghadapi banyak tantangan saat proses syuting. Pasalnya, waktu syuting film tersebut berbarengan dengan proses perceraian sang YouTuber dengan Teuku Ryan.
"Karena kan waktu itu lagi repot-repotnya sama anak, pas banget momen syuting itu kondisi aku lagi berantakan. Tapi aku berusaha membuktikan di set, aku melakukan yang terbaik," ujar Ria Ricis.
Baca Juga: Siap Jadi Single Parent, Ria Ricis Bawa Moana Ke Acara Perkenalan Film Barunya
"Walaupun disemprot terus tiap hari. Waktu mau action 'apa ya (bingung)' karena memang kondisinya lagi berantakan banget," ujar dia lagi.
Selain kondisi mentalnya, Ria Ricis juga kesulitan beradaptasi dengan suasana syuting. Terlebih syuting film horor tersebut dilakukan setiap dini hari di daerah pedalaman Yogyakarta.
"Ditambah jadwal syutingnya kebanyakan dari Maghrib ke dini hari, bukan pagi ke sore. Terus aku ini gampang flu ya, dingin sedikit 'hachu', sama dingin memang sensitif," ucapnya.
Film Kiblat berkisah tentang seorang santri perempuan bernama Ainun (Yasmin Napper) yang berusaha mencari jalan yang benar di tengah kesesatan yang terjadi di lingkungannya.
Selain Yasmin Napper dan Ria Ricis, film Kiblat juga dibintangi sejumlah aktor antara lain Arbani Yasiz, Hana Saraswati, dan Dennis Adhiswara.
Baca Juga: Reaksi Teuku Ryan saat Ditanya soal Ria Ricis Ngaku Sudah Janda