Aktor 33 tahun ini eksis di Instagram dengan akun @aarontaylorjohnson yang memiliki lebih dari 999 ribu follower.
Karier Aaron Taylor-Johnson

Aaron Taylor-Johnson memulai karier aktingnya sejak kecil dengan membintangi film-film populer seperti Shanghai Knights (2003), The Illusionist (2006), dan Angus, Thongs and Perfect Snogging (2008).
Namanya mulai populer ketika membintangi film biografi Nowhere Boy (2009) sebagai John Lennon, diikuti oleh Savages (2012), Anna Karenina (2012) dan Godzilla (2014).
Penampilannya sebagai kembaran Wanda Maximoff (Elizabeth Olsen), Pietro di Avengers: Age of Ultron membuat namanya semakin dikenal luas secara global.
Sejak itu, dia kembali membintangi film-film hits, termasuk Nocturnal Animals (2016), Tenet (2020), The King's Man (2021), Bullet Train (2022) dan banyak lagi.
Aaron Taylor-Johnson memenangkan sejumlah penghargaan sepanjang kariernya, termasuk Golden Globe untuk Aktor Pendukung Terbaik untuk penampilannya sebagai drifter psikopat di film thriller Nocturnal Animals.
Kehidupan Pribadi

Aaron Taylor-Johnson menikah dengan filmmaker Sam Taylor-Wood pada 21 Juni 2012. Usia mereka terpaut cukup jauh, yakni 24 tahun.
Baca Juga: Disebut Mirip James Bond, Begini Adu Gaya Tom Lembong vs Daniel Craig
Aaron bertemu dengan Sam pada 2009 di lokasi syuting film Nowhere Boy yang diarahkan oleh sang istri. Saat itu dia masih berusia 18 tahun, sedangkan Sam sudah 42 tahun.