Suara.com - Satu per satu pengakuan mengejutkan datang dari mantan istri Kurnia Meiga, Azhiera Adzka Fathir. Usai menjadi bintang tamu di podcast Denny Sumargo hingga Melaney Ricardo, Azhiera diundang ke podcast Uya Kuya.
Dilansir pada Senin (18/3/2024), Azhiera membahas soal bantuan yang diberikan oleh Erick Thohir. Ketua PSSI itu memang pernah membantu Kurnia Meiga saat jatuh sakit.
Salah satu bantuan yang diberikan ternyata berupa tenaga kesehatan. Konon, Erick Thohir mengirimkan seorang dokter yang khusus.
Menurut keterangan Azhiera, dirinya ada di sana. Bukan sembarang dokter, tenaga kesehatan yang dikirimkan oleh Erick Thohir adalah seorang profesor di bidang kesehatan mata.
"Terakhir (pemeriksaan) sama dokternya pak Erick Thohir, aku nemenin ya," kata Azhiera.
Sang profesor yang dikirimkan pun bertanya mengenai riwayat minum alkohol Kurnia Meiga. Saat ditanya, Kurnia justru mengatakan sebaliknya.
"(dokter) nanya, 'Mas Meiga minum alkohol?' Langsung dijawab enggak," terang Azhiera.
Jawaban yang tidak jujur itu secara tidak langsung membuktikan kebohongan dari Kurnia Meiga. Padahal ada banyak bantuan yang diterimanya dari Erick Thohir.
Ditelusuri dengan lebih detail, Erick Thohir tak hanya memberi bantuan dengan tenaga kesehatan. Apalagi dengan fakta bahwa Kurnia rela menjual medali demi berobat dan sembuh.
Baca Juga: Asnawi dan Pattynama Absen Lawan Vietnam, Erick Thohir Soroti Kedalaman Skuad Timnas Indonesia
Saat mengetahui penyakit dari Kurnia Meiga, Erick Thohir memang bergerak cepat. Mempertimbangkan kontribusi dari Kurnia Meiga di dunia sepak bola, Erick Thohir tak menginginkan bantuan berupa lip service saja.