Suara.com - Momen Ramadan 2024 di Indonesia dimeriahkan oleh para pemuka agama. Salah satunya adalah Ustaz Solmed yang sempat viral beberapa waktu lalu.
Ustaz Solmed kembali tampil di sebuah acara yang digelar di stasiun televisi swasta. Tidak sendiri, Ustaz Solmed juga ditemani oleh para penceramah lainnya, seperti Mamah Dedeh.
Keduanya dipilih secara khusus untuk menjadi juri dalam sebuah ajang pencarian bakat. Acara tersebut dikenal dengan nama Akademi Sahur Asia atau Aksi Asia 2024.
Dilansir dari channel YouTube milik stasiun televisi tersebut, Ustaz Solmed tampil dengan pakaian yaang sopan seperti biasa. Suami dari April Jasmien ini mengenakan baju cream ditambah peci putih.
Baca Juga: Ngode Saldo Rekening Bisa sampai Triliunan, Ustaz Solmed Kesal Bisnisnya Disebut MLM
Saat juri yang lain mengomentari kontestan, Ramzi selaku host justru membuat lelucon yang diarahkan kepada Ustaz Solmed.
Ramzi memang berdiri di samping Ustaz Solmed. Usai mendapatkan aba-aba dari Irfan Hakim, Ramzi segera melancarkan aksinya.
Ramzi membuat lelucon dengan membahas bau badan dari para juri. Menurutnya, juri yang paling wangi adalah Mamah Dedeh.
"Dari deretan komentator, Mamah Dedeh yang paling sepuh ya, enak wangi," kata Ramzi, dilansir pada Kamis (14/3/2024).
Setelah Mamah Dedeh, Ramzi pun mulai mengecek kembali bau badan dari para juri. Hingaa dirinya tiba kembali di dekat Ustaz Solmed.
Baca Juga: Cerita Ustaz Solmed Diundang Ceramah oleh Pengusaha, Dapat Upah Rp200 Juta tanpa Diminta
Ramzi tak segara membongkar seperti apa bau badan dari Ustaz Solmed. Menurut Ramzi, bau badan Ustaz Solmed bak bau balsem.
"Bau balsem di sini," tegas Ramzi di dekat Ustaz Solmed.
Lebih lanjut, Ramzi menyinggung soal usia. Meski memiliki usia yang muda, Ustaz Solmed tampaknya suka menggunakan produk balsem.
"Padahal (dia) yang paling muda," lanjut Ramzi.
Menyadari lelucon dari host, Ustaz Solmed pun tidak menanggapi dengan serius. Ustaz Solmed justru ikut terbawa suasana dan tertawa.
"Ini balsem, Mamah (Dedeh)," respon Ustaz Solmed yang menimpali ucapan Ramzi.