Terlahir Sebagai Anak Penjual Es Rujak, Rossa Kini Mampu Hasilkan Rp500 Juta Sekali Manggung

Kamis, 14 Maret 2024 | 14:28 WIB
Terlahir Sebagai Anak Penjual Es Rujak, Rossa Kini Mampu Hasilkan Rp500 Juta Sekali Manggung
Penyanyi Anak Satu Berstatus Single Mom. (Instagram/itsrossa910)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penyanyi Sri Rossa Roslaina Handiyani, atau Rossa, ternyata terlahir dari keluarga yang sederhana. Kedua orang tuanya juga bukan pekerja kantoran.

Mengutip unggahan akun @lambegosiip pada Kamis (14/3/2024), ayah Rossa, Ukas Hermawan, merupakan seorang wiraswasta yang memiliki toko kelontong dan ibunya, Eni Kusmiani, penjual rujak es.

Potret Artis Bareng Anak Bujang. (Instagram/itsrossa910)
Potret Artis Bareng Anak Bujang. (Instagram/itsrossa910)

"Aku tuh bukan berasal dari keluarga yang kaya, gitu. Cukup aja. Bahkan dulu waktu pas di awal-awal mama papaku nikah, mungkin bisa dibilang mereka mulai dari nol," tutur Rossa.

Saat menikah kedua orang tua Rossa memang sudah memiliki rumah. Tetapi itu pemberian dari kakek buyutnya.

"Rumah itu kosong. Rumah itu dikasih juga dari kakeknya papah. Rumah yang ditempatin sama mamah dan sampai aku besar itu adalah pemberian dari kakek," sambungnya.

Untuk membantu sang suami, Eni Kusmiani pun menjual rujak es krim. Ia menitipkannya di kantin sekolah.

"Papaku wiraswasta. Dulu punya toko kelontong, terus mama aku itu waktu dulu, untuk bantuin papa, itu mama aku jualan. Kayak bikin es rujak dimasuk-masukin ke dalam plastik dan ditaro-taroin di sekolah-sekolah," tandasnya.

Walau dahulu bukan dari kalangan elit, kini Rossa berhasil menjadi salah satu diva di Indonesia.

Tidak tanggung-tanggung, pelantun 'Terlalu Cinta' itu juga mendapat bayaran besar untuk sekali manggung. Popularitasnya membuat Rossa mendapat bayaran hingga Rp 500 juta untuk satu kali tampil.

Perempuan yang digosipkan dekat dengan Afgan itu juga pernah dibayar Rp 150 juta untuk satu lagu.

Dalam satu bulan, Rossa dapat mengisi acara sebanyak tiga kali.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI