Bikin Konten Ramadhan, Ayu Dewi Dinilai Tak Sopan ke Suami karena Ini

Selasa, 12 Maret 2024 | 13:13 WIB
Bikin Konten Ramadhan, Ayu Dewi Dinilai Tak Sopan ke Suami karena Ini
Ayu Dewi dan Regi Datau. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bulan Ramadhan telah tiba dan disambut hangat masyarakat muslim di Indonesia. Begitu pula para selebriti Tanah Air yang memiliki cara tersendiri dalam menyambut bulan penuh berkah ini.

Ada yang memutuskan untuk makan malam bersama seperti keluarga Anang Hermansyah dan Ashanty. Namun ada pula yang membuat konten kocak seperti yang dilakukan Ayu Dewi.

Ya, menyambut Ramadhan tahun ini, Ayu Dewi mengunggah video selamat berpuasa bersama suaminya, Regi Datau.

Ayu Dewi tampil mengenakan piyama dan kain putih yang diletakkan di kepala bak hijab. Sementara itu sang suami mengenakan kaos putih di sebelahnya.

Baca Juga: Niat Sahur dan Doa Berbuka Puasa Ramadhan Dalam 3 Versi, Hari Pertama Jangan Lupa Baca!

Konten ini rupanya mendapat beragam tanggapan dari warganet. Termasuk komentar mengenai Ayu Dewi yang dianggap tak sopan kepada Regi Datau.

Hal ini bermula saat Ayu Dewi yang mengucapkan permintaan maaf jelang puasa. Namun alih-alih menyebut kesalahan pribadi, ia justru menyinggung mengenai kesalahan sang suami.

"Karna kita mau puasa aku ingin mengucapkan mohon maaf atas segala salah kata dari dia, salah perbuatan dari dia," ucap Ayu Dewi dengan wajah ceria.

Pernyataan ini tentu membuat Regi Datau kebingungan dan tak terima terhadap tudingan tersebut.

"Kok aku? Gimana?" tanya Regi Datau kebingungan.

Baca Juga: Sambut Ramadan, Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar Makan Bareng Keluarga Anang Hermansyah

"Ya kan ini aku yang lagi ngomong, ntar kalo kamu yang ngomong bisa gantian," jawab Ayu Dewi tegas.

Ibu tiga anak itu kemudian melanjutkan ucapannya terkait ucapan selamat berpuasa kepada para penggemarnya.

"Salah perilaku dari dia, mohon maaf lahir batin pokoknya ya, selamat menunaikan ibadah puasa," sambungnya.

Ayu Dewi dan Regi Datau di Rumah Duka RS Husada, Sawah Besar, Jakarta Pusat, tempat disemayamkannya jenazah ayah Edric Tjandra, Selasa (21/11/2023). [Tiara Rosana/Suara.com]
Ayu Dewi dan Regi Datau di Rumah Duka RS Husada, Sawah Besar, Jakarta Pusat, tempat disemayamkannya jenazah ayah Edric Tjandra, Selasa (21/11/2023). [Tiara Rosana/Suara.com]

Menariknya, Ayu Dewi rupanya tak memberi kesempatan pada sang suami untuk mengucap selamat berpuasa atau bergantian seperti yang dilakukan olehnya. Belum selesai sang suami berucap, Ayu Dewi telah mematikan kamera seolah menyudahi konten tersebut.

Alhasil konten seru-seruan ini memantik beragam komentar dari warganet.

"Nggak sopan emang anda, aku maafin deh karena kasian liat pak Reginya," komentar seorang warganet.

"Bu Ayu pancen, gilingan giliran lakinya mo omong langsung dipateni rek," tulis warganet lain.

"Baru nungguin suami Bu Ayu mau ngomong apaan, tvnya mati," sahut salah satu warganet.

"Pa Regi semakin teraniaya semakin cakep jadi teraniaya saja terus ya pak," timpal warganet yang berbeda.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI