Suara.com - Nama Mulan Jameela mendadak ramai disinggung oleh sejumlah kalangan netizen buntut santernya dugaan kasus perselingkuhan Tisya Erni.
Seperti diketahui, Tisya Erni diduga main serong dengan pria beristri, bernama Aden Wong. Dia bahkan disebut-sebut merebut anak hingga menghalanhi sang istri, Amy untuk memberikan ASI ekslusif.
Video Amy berteriak histeris anak-anaknya diduga direbut Tisya Erni membuat sebagian kalangan netizen deja vu atas dugaan kasus perselingkuhan Mulan Jameela dan Ahmad Dhani.

Pasalnya, Maia Estianty juga pernah bercerita hal yang sama layaknya Amy, yakni diselingkuhi hingga dilarang bertemu anak-anaknya.
Berikut adalah perbandingan latar belakang pendidikan Mulan Jameela dan Tisya Erni, yang sama-sama dituding sebagai pelakor.
Dilansir dari laman PDDikti pada Sabtu (9/3/2024), tidak ada riwayat Mulan Jameela dan Tisya Erni pernah berkuliah.
Menurut rumor, Tisya Erni kabarnya menempuh pendidikan tingkat sarjana di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Halu Oleo.
Tisya Erni meraih gelar sarjana Sarjana Ekonomi di kampus yang terletak Kota Kendari, Sulawesi Tenggara tersebut.
Sementara itu, Mulan Jameela diketahui memiliki riwayat pendidikan sampai bangku SMA saja, yakni di SMUN 1 Malangbong.
Baca Juga: Video Curhat Amy Minta Tolong Hotman Paris Viral, Aden Wong Langsung Mundur dari DP World
Pada tahun 2017 silam, sempat tersiar kabar bahwa Mulan Jameela pernah mengenyam pendidikat tingkat sarjana di Sekolah Tinggi Bahasa Asing (STBA) Yapari-ABA Bandung.