Suara.com - Ivan Gunawan akan bertolak ke Uganda, Afrika Timur. Bukan hanya sekadar plesiran, desainer 42 tahun ini akan mengunjungi masjidnya yang dibangun di sana.
Seperti diketahui, dua tahun lalu bangunan bernama Masjid Indonesia by Ivan Gunawan ini sudah berdiri kokoh. Namun memang, masih ada hal yang perlu ditambah lagi.
"Aku mau pasang kaligrafi. Bagus kan, dari Indonesia," kata Ivan Gunawan ditemui di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis (7/3/2024) .
Untuk sampai ke masjidnya di Uganda, Ivan Gunawan ternyata akan melalui jalan yang tidak mudah.
Baca Juga: Tak Hanya Rp500 Juta, Ivan Gunawan Dikasih Deddy Corbuzier Lebih dari Setengah Miliar usai Diet
Dia akan menempuh 10 jam perjalanan darat untuk menuju masjid yang berlokasi di Distrik Butanjwa Hoima.
"Sekarang aku lagi mempersiapkan mental. Karena di sana ternyata nggak ada hotel, terus sewa mobil nggak ada yang bagus," kata Ivan Gunawan.
"Jadi, ya sudah. Memang ini benar-benar menyiapkan mental ke Afrika," ujarnya lagi.
Tak hanya kaligrafi, Ivan Gunawan juga akan membawa barang lain seperti mukena, kerudung hingga kompor.
"Karena mereka setiap minggu ada masak sama-sama," kata artis yang akrab disapa Igun ini.
Baca Juga: Viral Wajah Aurel Hermansyah Disebut Mirip Ivan Gunawan: Gemoy Maksimal
Beruntung, sejak masjid itu dibangun, Ivan Gunawan sudah memikirkan air bersih. Sehingga warga tidak kesulitan, bahkan untuk kegiatan memasak setiap minggunya.
"Jadi, sebelum kita bangun masjid, aku bangun air bersih dulu. Alhamdulillah juga di daerah sekitar masjid hijau, subur," kata Igun.
Ivan Gunawan berencana pergi ke Uganda setelah lebaran. Ini karena ia mau menyelesaikan acara yang akan digelar pertengahan April nanti.
"Susah senang, keseruan seperti apa, nah aku pasti akan update ke temen-temen," katanya.