TikToker Malaysia Sebut Jakarta Jorok dan Semrawut, Malah Dikatai Miskin oleh Warganet

Ferry Noviandi Suara.Com
Kamis, 07 Maret 2024 | 14:39 WIB
TikToker Malaysia Sebut Jakarta Jorok dan Semrawut, Malah Dikatai Miskin oleh Warganet
TikToker Malaysia dengan akun @intanurliana me-review sudut kota Jakarta dan membuat geram warganet. [TikTok]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Di foto slide ke lima, Intan memotret makanan ayam bakar dan sop. Sama seperti nasi goreng tadi, Intan juga menyebut tempat makan ini kotor.

"Another restaurant yang kotor. Semua restoran yang kita datangi kotor."

TikToker Malaysia dengan akun @intanurliana me-review sudut kota Jakarta dan membuat geram warganet. [TikTok]
TikToker Malaysia dengan akun @intanurliana me-review sudut kota Jakarta dan membuat geram warganet. [TikTok]

Tidak saja makanan dan jalan yang di-review Intan, ia juga mendatangi pusat perbelanjaan di Thamrin City di Tanah Abang. Menurutnya, pakaian yang berada di mall tersebut berkualitas buruk.

"Thamrin City overrated bagi aku. Tak masuk selera kita orang," tulis Intan.

Konten yang dibuat @intanurliana langsung diserbu warganet Indonesia. Mereka pun tak terima dengan review buruk Intan, dan malah menyebut sang TikToker tak punya duit.

"Kelihatan banget miskinnya wkwkwk. Padahal di Jakarta banyak banget tempat mewah dan bersih. Yang lo datengin plosok Jakarta, pantes lah engga dapat apa-apa, aneh," kata seorang warganet.

"Kak kalau miskin+minim bujed mending jangan ke plosok Jakarta. Karena warung nasgor enggak bisa lu bilang restoran, kalau lu ke Plaza City enggak mungkin tuh kotor kayak gitu," kata yang lain.

"Lo orang kismin sih, enggak tahu tempat elit di Jakarta. Kalau loe tahu tempat elit kira-kira bisa bayar enggak?" imbuh yang lain.

Namun tak sedikit pula warganet yang membenarkan apa yang disebut Intan. Menurut sejumlah warganet, banyak memang sudut Jakarta yang masih kotor dan jorok, dan seharusnya hal ini dijadikan kita buat berbenah.

Baca Juga: Hampir Adu Jotos di Acara TV, Ternyata Satu Kata Ini Jadi Pemantik Perkelahian Noel dan Deddy Sitorus

"Dia enggak salah sih. Jakarta memang sebagian masih kumuh, tapi enggak sedikit kok bagian Jakarta yang keren, bersih, rapi dan indah. Yang salah itu ketikan caption dia dan emotnya kek ngejek banget. Panteslah dibilang miskin orang dia jalannya di tempat tempat yang minim pengeluaran," komentar seorang warganet di Twitter.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI