"Di-bully netizen karena capres harus bisa ngaji, Kartika Putri meminta maaf ke Habib," tulis akun gosip @pembasmi.kehaluan.reall, ditilik pada Kamis (7/3/2024).
Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian netizen tampak menyangkan sikap Kartika Putri selaku publik figur.

"Aku gak benci beliau cuman menyayangkan aja sama sikap beliau di publik. Punya pasangan pendakwah, sebisa mungkin jaga sikap," tulis seorang netizen.
"Makin banyak cakap, ya. Harusnya contoh istri para habib atau syarifah yang selalu diam di rumah gak perlu ekspose sana-sini," kata netizen lain.
"Kenapa baru mikir sekarang gak menjaga lisan dampaknya bakal ke suami dan anak? Haduh gitu aja sampai gak kepikiran, heran," tutur netizen yang lainnya.