Suara.com - Happy Asmara dan Gilga Sahid mulai berani menunjukkan kedekatan mereka setelah diisukan sudah menjalin hubungan asmara.
Kemesraan Happy Asmara dan Gilga Sahid ini terlihat ketika keduanya manggung di satu acara yang sama di Kudus.
Pada acara tersebut, Happy Asmara dan Gilga Sahid menyempatkan diri untuk bertemu dan bercanda tawa di belakang panggung.
Kemudian, Happy Asmara terciduk sempat memeluk Gilga Sahid yang sedang duduk di kursi dari belakang.
Pada foto yang diunggah akun TikTok @safiraa_012, Happy Asmara terlihat masih mengenakan kaos coklat warna kulit yang dikenakannya ketika manggung.
![Happy Asmara [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/11/24/19108-happy-asmara.jpg)
Ekspresi Happy Asmara pun terlihat tersenyum senang ketika memeluk pria diduga Gilga Sahid dari belakang.
Meskipun wajah pria yang dipeluk Happy Asmara dalam foto tersebut tidak jelas, sejumlah warganet sangat yakin pria itu adalah Gilga Sahid karena baju yang dikenakannya sama persis ketika manggung.
Saat itu, Gilga Sahid manggung mengenakan hodie berwarna cream dengan gambar anjing di bagian depan, persis baju yang dikenakan pria dalam pelukan Happy Asmara.
"MasyaAllah ayah bundanya gilpy, hatiku kayak naik rollercoster memang kalau nonton mereka," kata akun TikTok yang mengunggah video tersebut.
Baca Juga: Happy Asmara Bongkar Status Hubungan dengan Anak Crazy Rich Kalimantan: I Love You!
Bahkan, Gilga Sahid juga terlihat salting di atas panggung ketika ada seorang penonton memperlihatkan foto kemesraannya dengan Happy Asmara tersebut.