Suara.com - Fujianti Utami alias Fuji akhirnya tak tinggal diam melihat komentar netizen yang terus-menerus menyebut auranya gelap, seperti waktu Maghrib.
Tak hanya dalam kolom komentar unggahannya di Instagram maupun TikTok, Fuji mendapat hujatan itu ketika live TikTok untuk berjualan baju.
Alih-alih marah, Fuji tak masalah netizen menghujatnya memiliki aura gelap seperti waktu Maghrib. Karena baginya, Maghrib adalah waktu beribadah umat Muslim.
"Aura maghrib ya, iya nggak papa. Maghrib waktunya sholat, MasyaAllah Tabarakallah," ujar Fuji dilansir dari Instagram @bundsteutic, Senin (4/3/2024).
Baca Juga: Lebih Beruntung Dari Fuji, Mayang Akui Dilamar Pria Turki dengan Mahar 20 Ekor Unta
Fuji juga membebaskan orang-orang menilainya memiliki aura segelap waktu Maghrib atau Subuh.
"Maghrib, subuh terserah deh," ujar Fuji.
Anak Haji Faisal ini justru mengakui wajahnya memang jelek dan buluk, sehingga tak ambil pusing dengan hujatan orang-orang tersebut.
"Udah aku aslinya tuh jelek udah. Aura aku maghrib, aku jelek, aku buluk," kata Fuji sambil tertawa.
Sejumlah warganet pun salut dengan cara Fuji yang tetap santai dan bodo amat dengan hujatan orang padanya.
Baca Juga: Beda dari Fuji, Mayang Sempat Dikira Korban Gempa saat Liburan ke Turki
Menurut mereka, adik ipar mendiang Vanessa Angel ini pantas menjadi public figure karena sudah siap dengan segala hujatan yang menyerangnya dan tak ambil pusing.
"Suka sama Fuji tuh gini, bodo amat sm netizen.. walaupun mungkin dalamnya rapuh tapi dia ga nunjukin itu semua.. tetap kerja keras juga buat gala lagi.. maasyaaAllah sehat2 uti, makin berkah berlimpah rezekinya, dan bahagia selalu ya," kata @cesha***.
"Nah jawab gitu aja biar puas ya... gk perlu nge gas ya may... ya emang gue putih," kata @rosalina***.
"Bagus komenny Fuji. Anda telah lulus jd public figure," kata @prameswa***.
Seperti yang diketahui, netizen mulai menghujatnya memiliki aura Maghrib setelah seorang wanita mengunggah foto selfinya bersama Fuji di media sosial.
Dalam foto tersebut, Fuji dan wanita di sampingnya memang terlihat belum siap untuk berpose dan tersenyum ketika difoto. Sehingga, ekspresi anak Haji Faisal itu terlihat murung dan berbeda dari biasanya.