Suara.com - Nama Gading Marten ikut terseret dalam kabar pernikahan anak Susi Pudjiastuti, Nadine Kaiser, dengan Geoffrey Alain Gerald.
Pasalnya, Gading Marten pernah dirumorkan berpacaran dengan Nadine Kaiser pada 2019 silam buntut berfoto saat momen Lebaran dan pesta ulang tahun.
Terlepas dari itu, latar belakang Gading Marten dengan Geoffrey Alain Gerald juga tak kalah menarik disorot.
Berikut adalah perbandingan latar belakang pendidikan Gading Marten dengan calon suami Nadine Kaiser.
Baca Juga: Pendidikan Kebanting Calon Mantu, Susi Pudjiastuti Ternyata Lulus SMA Gegara 'Dijebak' Anies
Ditilik dari laman LinkedIn pribadinya pada Jumat (1/3/2024), calon suami Nadine Kaiser itu pernah berkuliah di kampus Marie Mauron, Perncis.
Sementara untuk pendidikan jenjang magister, Geoffrey Alain Gerald berkuliah di kampus ESME, Perancis pada tahun 2008 hingga 2013.
Berdasarkan keterangan yang diperoleh, calon menantu Susi Pudjiastuti tersebut mengambil program studi Teknologi Informasi.
Berbeda dengan Geoffrey Alain Gerald, Gading Marten tercatat menempuh bangku pendidikan tinggi di kampus lokal.
Mantan suami Gisella Anastasia itu berkuliah di Fakultas Ekonomi Manajemen Universitas Atma Jaya, Jakarta.
Baca Juga: Sudah Lama Kasih Kode, Calon Menantu Susi Pudjiastuti Ngaku Ingin Tinggal di Indonesia Selamanya
Untuk informasi tambahan, isu Gading Marten pernah berpacaran dengan Nadine Kaiser sudah dibantah oleh Roy Marten dan Susi Pudjiastuti.
Bantahan tersebut diutarakan Roy Marten kala melakukan sesi interview dengan awak media pada tahun 2019.
"Saya kira enggak (pacaran) lah, orang baru kenalan Lebaran kemarin," tutur Roy Marten.
Sementara itu, klarifikasi Susi Pudjiastuti soal hubungan anaknya dengan Gading Marten diutarakan kala menjadi bintang tamu acara talkshow Rumpi.
"Gading Marten bukan pacar anak saya," kata Susi Pudjiastuti.