Suara.com - Ruben Onsu marah karena analisa Endah Hefeni mengenai keluarganya. Endah membaca kehidupan sang artis dari tanggal lahir Ruben; istri Ruben, Sarwendah; dan anak angkat mereka, Betrand Peto alias Onyo.
Bahkan, Endah Hefeni juga menganalisa hubungan tak wajar antara Onyo dan Sarwendah. Menurut dia, Onyo tahu bahasa cinta yang digunakan Sarwendah: physical touch.
Di kolom komentar unggahan Endah Hefeni yang membahas hal tersebut, Ruben sampai menyebutnya pembohong dan tukang mengarang cerita.
Ternyata ini bukan kali pertama Endah Hefeni jadi sorotan publik. Dia pernah mengklaim bisa membaca tanggal kematian orang lain.
Baca Juga: Ayu Ting Ting Ungkap Panggilan Sayang ke Lettu Muhammad Fardana, Ternyata Brondong!
Klaim Endah Hefeni ini pernah disampaikan saat diundang di podcast Gilang Dirga. Kepada Gilang, dia pernah tahu tanggal kematian sahabatnya sendiri.
Endah Hefeni awalnya amat bahagia bisa tahu cara menghitung tanggal kematian orang. Dia sampai harus ke kuburan untuk tahu hal tersebut.
"Aku ke kuburan mas. Ada tanggal lahir tanggal kematian," katanya pada 2022.
Tapi usai tahu tanggal kematian seorang sahabat, Endah Hefeni berjanji tak akan melakukan itu lagi.
"Aku berhenti setelah aku menghitung kematian sahabat aku. 100 persen betul?" ujar Endah Hefeni.
Baca Juga: Ayu Ting Ting Diminta Siarkan Pernikahannya di Televisi: Biar Kayak Artis-artis
"Aku berjanji nggak akan menghitung kematian dan tidak akan memberi pelajaran," kata dia lagi.
Gilang Dirga pun penasaran bagaimana caranya agar tak lagi bisa membaca lagitanggal kematian orang.
"Rumit butuh konsentrasi," kata Endah Hefeni.
Profil Endah Hefeni
Dilansir dari berbagai sumber, Endah yang memiliki nama lengkap Endah Hefeni Triwijayanti merupakan seorang personal consultan sejak 2016.
Semula, dia menggeluti dunia perbankan. Mundur dari sana, Endah mulai mempelajari ilmu yang membahas tentang tanggal lahir seseorang.
Endah Hefeni bahkan mengklaim mampu memprediksi nasib seseorang dilihat dari tanggal lahirnya.
Terus mendalami ilmu membaca kode tanggal lahir, Endah Hefeni lantas mendirikan sejenis lembaga konsultan bernama Life Code Method (LCM).
Dari sana, Endah Hefeni sering diminta berikan workshop atau semintar di beberapa perusahaan, bahkan institusi pemerintah. Tujuannya untuk meningkatkan kualitas hidup jadi lebih baik.
Profesi Endah Hefeni semata-mata dilakoni untuk membantu orang lain, demikian klaimnya. Sebab menurut dia, tiap orang memiliki kode turun dan jika mengetahuinya orang tersebut dapat mengatasinya.