Marshanda Dapat Bunga dari Cowok Lain, Vicky Prasetyo Pasrah: Kalau Memang Sudah Ada..

Selasa, 27 Februari 2024 | 16:19 WIB
Marshanda Dapat Bunga dari Cowok Lain, Vicky Prasetyo Pasrah: Kalau Memang Sudah Ada..
Marshanda bagikan foto bareng Vicky Prasetyo (Instagram/marshanda99)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Vicky Prasetyo akhirnya buka suara soal buket bunga yang dipamerkan Marshanda pada hari Valentine lalu. Kala itu sang aktris memegang buket bunga besar dari orang terkasihnya.

Sempat dikira bunga itu dari Vicky Prasetyo, namun ternyata sang pujaan hati Marshanda memiliki inisial C.

Menanggapi hal tersebut, Vicky Prasetyo mengaku pasrah. Dia menerima bila sahabatnya itu sudah menemukan orang yang tepat.

Vicky Prasetyo (Instagram/vickyprasetyo777)
Vicky Prasetyo (Instagram/vickyprasetyo777)

"Ya amin lah, doain saja. Aku kan sama Caca juga bersahabat baik, bertemanan, saling apapun lah. Kalau memang sudah ada seseorang yang tepat buat dia, kita doakan yang terbaik," ujar Vicky Prasetyo saat ditemui di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (27/2/2024).

Sayangnya, Vicky Prasetyo sendiri tak tahu siapa sosok berinisial C yang jadi saingannya itu. Sampai sekarang pun Marshanda belum menceritakan hal itu.

Mantan suami Angel Lelga itu juga mengaku belum diberi undangan atau kabar baik apapun dari sang sahabat.

"Belum, belum ada (undangan pernikahan). Belum ada apapun," kata Vicky Prasetyo.

Di sisi lain, Marshanda memamerkan hadiah romantis itu dalam unggahan Instagram-nya pada 14 Februari lalu. Dalam foto yang dibagikan, mantan istri Ben Kasyafani itu tersenyum riang sambil menunjukkan buket bunga besar tersebut.

"Ini sangat cantik dan manis. Terima kasih, C," tulis Marshanda sebagai caption.

Baca Juga: Vicky Praseyo Suruh Dede Sunandar Nyaleg, Kini Ada Beban karena Cuma Dapat 11 Suara

Marshanda [Instagram/marshanda99]
Marshanda [Instagram/marshanda99]

Saat itupun warganet ramai menerka siapa sosok C yang diduga kekasih Marshanda. Namun para penggemar sang aktris mengaku cukup lega orang itu bukan Vicky Prasetyo.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI