Sebagai informasi, Sabrina Chairunnisa telah menyelesaikan pendidikan S1 di Universitas Trisakti dan S2 di Universitas Pelita Harapan. Di usianya yang baru 31 tahun, Sabrina rupanya akan kembali menempuh pendidikan.
Di sisi lain, pada akhir 2023, Sabrina Chairunnisa pernah mengungkap akan menjalani program kehamilan mulai Januari 2024 ini. Namun rencana itu sepertinya kembali tertunda.
Sabrina Chairunnisa dan Deddy Corbuzier yang menikah pada 2022 memang mengaku menunda punya anak. Kesibukan mereka yang padat membuat punya anak bukan fokus mereka.
Deddy Corbuzier diketahui menerima pangkat letnan kolonel tituler dari Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto sejak Desember 2022 selain mengurus YouTube.
Sementara Sabrina Chairunnisa disibukkan dengan pekerjaannya sebagai pengusaha sekaligus konten kreator kecantikan.
Kontributor : Neressa Prahastiwi