Tamara Tyasmara melaporkan Angger Dimas atas dugaan KDRT pada 20 Februari 2023. Peristiwa itu sendiri berlangsung pada 2021, saat Angger dan Tamara masih berstatus suami-istri.
"Kejadian yang dilaporkan di tahun 2021. Lokasinya di Hotel Kempinski, tepatnya di dalam salah satu kamar," imbuh Kapolsek Menteng, AKBP Bayu Marfianto dalam sebuah wawancara.
Tamara Tyasmara pun ikut mengonfirmasi bahwa laporan polisi terhadap Angger Dimas memang ada.
"Itu sudah lama sekali. Awal lapor di 2021, terus November 2023 dilanjut lagi laporannya," tutur Tamara Tyasmara.
Hanya saja, Tamara Tyasmara sempat berdalih tidak mau membahas masalah itu lagi. Ia mengaku cuma mau fokus mengusut kasus kematian Dante.
Sebagaimana diketahui, Dante mengalami insiden di kolam renang Taman Air Tirtamas, Pondok Kelapa, Jakarta pada 27 Januari 2024 yang berujung maut. Bukan karena kecelakaan, Dante berpulang akibat adanya upaya penenggelaman dari pendamping renangnya, Yudha Arfandi, yang saat itu masih berstatus sebagai kekasih Tamara Tyasmara.
Yudha Arfandi sudah ditetapkan sebagai tersangka oleh penyidik Subdit Jatanras Polda Metro Jaya usai dilakukan penangkapan pada 9 Februari 2024 kemarin. Yudha yang awalnya dikenakan dugaan kelalaian, kini terancam pidana mati atas kekerasan terhadap anak hingga pembunuhan berencana.